Sosialisasi SMK3L & Crisis Management National University of Singapore (NUS) dan Universitas Indonesia (UI)

image
By Admin K3L On Friday, December 14 th, 2018 · 2:59 pm

Selasa, 11 Desember 2018 bertempat di Gedung Balai Sidang Universitas Indonesia, UI mengundang Direktur Unit Occupational Safety, Health and Environmental (OSHE) dari National University of Singapore (NUS) sebagai pembicara dalam acara Sosisalisasi Sistem Manajemen Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (SMK3L) & Crisis Management UI dan NUS.

Dengan tujuan agar tersampaikan program dari SMK3L UI & Crisis Management UI serta sharing dari SMK3L NUS & Crisis Management NUS maka Kepala UPT K3L UI yaitu Prof. Dra. Fatma Lestari, M.Si,. Ph.D juga sebagai pembicara dalam acara tersebut mengundang para Pimpinan PAU UI, Manajer Umum, Dekan Fakultas, dan K3L Fakultas untuk hadir dalam acara tersebut.

Tamu undangan yang hadir mencapai 230 orang dalam acara tersebut, terlihat antusisme mereka dalam mengikuti acara dengan banyaknya pertanyaan yang ditampung baik dalam sesi materi Dr. Peck maupun Prof. Fatma.

Seluruh peserta mendapatkan sertifikat berupa softfile dari UPT K3L UI juga materi yang diberikan, berikut link dari sertifikat dan materi yang dapat diunduh oleh para peserta:

https://drive.google.com/file/d/1N_Hfy8oT4FJzHgbs4a96Jp9oj1v5KkrZ/view?usp=sharing


  slot deposit 5000

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *