Program Cinta Kampus (PCK) UI dan UI Zero Plastic berkaitan dengan SDGs no.14

image
By Admin K3L On Thursday, January 09 th, 2020 · 3:19 pm

Program Cinta Kampus (PCK) UI dan UI Zero Plastic berkaitan dengan SDGs no.14

Depok – Universitas Indonesia (UI) setiap tahun rutin mengadakan pemberian materi edukasi pada mahasiswa baru tentang ekosistem lingkungan biotik dan abiotik, salah satunya dalam bentuk Program Cinta Kampus (PCK). Selain diperkenalkan dengan lingkungan kampus, para mahasiswa juga didampingi untuk melakukan aksi nyata berupa penanaman pohon dan penebaran ikan di seluruh danau UI (Kenanga, Agathis, Mahoni, Puspa, Ulin, dan Salam). Selain untuk mendukung konservasi air di UI, danau yang berasal dari sodetan kali Ciliwung ini juga berfungsi untuk menahan laju air ketika curah hujan dan debit sungai tinggi. Bibit ikan yang disebar diantaranya berasal dari jenis lokal seperti lele, patin, mujair, ikan mas dan lainnya. Penebaran bibit ikan di danau berfungsi untuk menciptakan keseimbangan rantai makanan dan meningkatkan kualitas ekosistem perairan di UI. Hal ini sesuai dengan tujuan SDG 14 : Life below Water. 

Terdapat dua poin yang mencangkup keterkaitan dengan SDG 14 tersebut, poin pertama pertama adalah Program Pengurangan pampah plastik yang masuk ke perairan di UI, dilakukan melalui suatu upaya yang komprehensif dari hulu hingga hilir, dimana penerbitan Peraturan Rektor Nomor 4 Tahun 2019 tentang Program UI Zero Plastic sebagai bukti konkritnya. Poin terakhir adalah Mempertahankan ekosistem lokal; UI melalui UPT K3L dan Direktorat Pengelolaan dan Pemeliharaan Fasilitas (DPPF) senantiasa menjaga kelestarian lingkungan fisik, kimia dan biologis ekosistem perairannya, diantaranya melalui pembuatan trash trap di inlet saluran.

 

Dokumen terkait:

  1. Peraturan Rektor UI no 4 tahun 2019 tentang program zero plastic (pdf)

 

 

  slot deposit pulsa 5000

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *